KPU Luwu Utara Gelar Coffee Morning Bersama Awak Media Sosialisasi Tahapan Perekrutan PPK dan PPS Pilkada Serentak 2024
Dalam mensukseskan Pilkada Serentak Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota, Bupati dan Wakil Bupati, KPU Luwu Utara terus melakukan Sosialisasi kegiatan dan Tahapan dalam melancarkan proses Pemilihan yang akan dilaksanakan pada 27 November Tahun 2024
Coffee Morning bertempat di Yum Yum Studio Sentra Bisnis Masamba , Jumat 10 Mei 2024 pukul 08:30 wita, KPU Luwu Utara menggelar Sosialisasi Tahapan Perekrutan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK ) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).
Kegiatan Sosialisasi KPU menghadirkan Ayyub Siswanto perencanaan data dan informasi, Umung Kallang, Hukum dan pengawasan dan Mahlisa, Divisi Sosialisasi pendidikan pemilih partisipasi masyarakat dan SDM, Sekretaris KPU, Fitri.
Dalam kegiatan tersebut, Beberapa hal penting yang telah disampaikan oleh Mahlisa dan mengatakan rekrutmen Pembentukan PPK ini sampai saat ini sudah sampai tahapan seleksi tertulis melalui metode Computer Assisted Test metode (CAT) dan sudah kami umumkan nama nama yang lolos CAT dan akan dilanjutkan tahapan seleksi selanjutnya yaitu seleksi wawancara, untuk PPK tes wawancara akan dimulai pada tanggal 11-13 Mei 2024,” Ungkapnya
Mahlisa menambahkan, bersamaan itu pula sedang berjalan perekrutan untuk PPS yang saat ini tahap pendaftaran yang tadinya pendaftaran awal hanya sampai tanggal 8 Mei hingga 10 mei , tapi karena jumlah pendaftar diberbagai Kecamatan tidak memenuhi dua kali kebutuhan sebagaimana yang diatur KPU maka dilakukan perpanjangan pendaftaran yaitu 9-11 mei 2024 calon pendaftar anggota PPS untuk beberapa kecamatan, desa dan kelurahan yang masih kurang pendaftar, untuk calon anggota PPS dilaksanakan dengan cara tes tertulis konvensional tidak menggunakan metode CAT seperti calon PPK.
“Tahapannya dimulai pada tanggal 15-18 Mei 2024 tahapan untuk seleksi tertulis, wawancara calon anggota PPK tanggal 11-13 Mei 2024, Pengumuman dan penetapan pada tanggal 14-15 Mei 2024, Pelantikan PPK pada tanggal 16 Mei 2024
“Untuk PPS tanggal 15-18 Mei 2024 wawancara dimulai pada tanggal 21-23 Mei
2024, pengumuman anggota PPS terpilih pada tanggal 24-25 Mei 2024 dan tanggal 26 Mei Pelantikan anggota PPK terpilih,” Jelas Mahlisa.
Dijelaskan kembali oleh Mahlisa, Tahapan lain yang sudah berjalan saat ini pada pertemuan beberapa waktu lalu yakni sosialisasi Dukungan Calon Perseorangan yang penyerahan dukungan berakhir pada tanggal 12 Mei 2024, Persiapan Pendataan Pemilih,”tutur Mahlisa.
Kadiv Hukum dan Pengawasan menyampaikan dihadapan insan Pers untuk bekerjasama KPU Luwu Utara dalam menyebarluaskan informasi terkait kegiatan Sosialisasi yang dilaksanakan untuk di ketahui masyarakat menjelang Pilkada Serentak 27 November 2024
Menutup Kegiatan Sosialisasi, Mahlisa juga menyampaikan Tagline Pemilihan yang dikeluarkan oleh KPU Provinsi Sulawesi Selatan yakni “PILKADA UNTUK KITA”.
(Fatimah.S)