Masamba — Kepala Rutan Masamba memimpin langsung simulasi penanganan kebakaran di lapangan Rutan Masamba dengan menghadirkan instruktur dari Dinas Satpol PP & Damkar Kab. Luwu Utara yang dipimpin oleh Syamsul Alam selaku Sekretaris Dinas Satpol PP dan Damkar (19/9).
Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai tindak lanjut Surat Edaran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Nomor : PAS.6-PK.06.08-1136 Tentang Himbauan Pemenuhan Sarana Prasarana dan Simulasi Penyelamatan Kejadian Kebakaran di Dapur Satuan Kerja Pemasyarakatan
Adapun kegiatan berlangsung dari jam 08.30 Wita-Selesai dan materi dalam kegiatan tersebut yakni materi dasar yang dibawakan oleh Petugas Damkar Luwu utara kepada Pegawai Rutan Masamba dan dilanjutkan dengan pengenalan. Alat-alat yang digunakan,penggunaan APAR (alat pemadam api ringan) serta praktek pemadaman api serta pengecekan APAR yang tersedia di Rutan Masamba.
Karutan Masamba Syamsul Bahri berharap kegiatan ini sebagai wujud kesiapsiagaan petugas rutan dalam penanganan kebakaran “Harapan kami dengan adanya simulasi ini, agar dapat meningkatkan kesiapsiagaan kami serta menambah wawasan petugas rutan terkait tata cara penanganan kebakaran di area rutan” Ujar Syamsul Bahri.
Senada dengan itu Kepala Kesatuan Pengamanan Muhammad Akbar berharap petugas regu pengamanan dapat mengikuti simulasi ini dengan baik.
“Kami berharap simulasi ini dapat menambah wawasan petugas jaga, minimal dapat melakukan penanganan awal jika terjadi hal yang tidak diinginkan” Ujar Akbar.
Kegiatan simulasi ini menggambarkan apabila terjadi kebakaran untuk melatih penanganan dan efektifitas petugas apabila terjadi suatu gangguan keamanan dan ketertiban, khususnya apabila terjadi kebakaran di dalam blok hunian dan area kantor.
MENYALA 🔥
Terima kasih